December 20, 2012


Untuk menanggapi salah satu pertanyaan yang diajukan melalui komentar pada beberapa waktu  yang lalu, maka pada kesempatan ini KF akan memberikan tutorial Cara Mendaftar Dan Memasang Contact Form / Formulir Kontak Pada Blog. Formulir kontak yang akan KF sampaikan disini yaitu menggunakan layanan gratis dari EmailMeForm, dimana untuk mendaftar dan membuatnyapun tentu sangat mudah. Mungkin di antara anda semua ada yang bertanya bagaimana cara mendaftar dan membuatnya, sehingga tidak salah lagi jika anda membaca artikel ini dan untuk melihat hasil yang telah jadi silahkan klik disini.

Setelah KF memasang formulir kontak pada blog, ternyata sangat banyak sekali manfaatnya yang KF dapat selama ini, dimana untuk mempermudahkan pengunjung dalam bertanya sesuatu yang menurut mereka tidak layak di tanyakan lansung melalui kotak komentar mereka bisa lansung menghubungi KF melalui contact form yang telah KF sediakan di blog ini. Selain itu juga dengan menggunakan layanan ini apabila blog anda tujuannya terutama untuk anda yang menjual produk atau melakukan bisnis maka bisa diarahkan bagi siapapun yang ingin memasang barner bisa menghubungi anda melalui contact form karena dapat menjaga privacy dan juga masih banyak lagi manfaatnya. 

Lalu bagaimana Cara Mendaftar Dan Memasang Contact Form / Formulir Kontak Pada Blog? Silahkan ikuti petunjuk yang KF sampaikan dibawah ini dengan menyelesaikan langkah-langkah berikut :

Cara mendaftar di EmailMeForm.

1.  Buka halaman EmailMeForm.
2.  Klik tombol Free Signup.
3. Isi forum pendaftaran dengan lengkap seperti : Username, Password, Confirm Password, Email , Confirm Email.
4.  Berikan tanda centang pada I agree to EmailMeForm Terms of Servic
5.  Klik tombol Create Account. Selanjutnya
6. Anda akan menerima pesan konfirmasi melalui email, untuk melanjutkan klik link yang dikirim melalui kotak masuk email anda.
7. Selesai, dan pada tahap berikutnya silahkan melanjukan….

Cara memasang kode Script EmailMeForm pada blog.

Sebelum anda memasang kode script terlebih dahulu anda harus melakukan beberapa pengaturan yang terdapat pada EmailMeForm dan setelah anda mengklik link yang dijelaskan pada Cara mendaftar di EmailMeForm point ke enam, otomatis akan terbuka halaman baru, disitu terdapat  tombol + Add Field yang berarti anda harus membuatnya sendiri dan jika mau praktis lansung klik tab template seperti yang akan saya sampaikan dibawah ini, selesaikan langkah-langkah berikut secara berurutan :

1.   Klik tab Templates, akan muncul halaman seperti gambah dibawah ini.


     Gambar diatas menunjukkan format dari kotak emailmeform dan untuk membuatnya silahkan klik contact form yang berada sebelah kiri maka akan muncul halaman berikutnya lagi.

2.  Klik Customize, untuk merubah tampilan halaman kontak anda, misalkan : Nama Form untuk halaman kontak, deskripsi, jenis huruf, zona waktu dll. 

3.   Selanjutnya klik Save Form, akan muncul halaman seperti gambar dibawah ini.


     Gambar diatas menunjukkan pertama, untuk melanjutkan mengedit formulir. Kedua, Memodifikasi pemberitahuan email untuk formulir ini. Ketiga, Buka jendela baru dan melihat bentuk. Keempatkembali pada Manajer Formulir

4.   Plih yang keempat saja unuk mendapatkan kode, akan muncul halaman berikutnya, lihat hambar dan klik menu code untuk menempelkan di blog. 


5.  Sebelum anda mengcopy atau mengambil code anda bisa merubah Themes pada menu tab untuk merubah  : Logo, Backgrounds, Text, Borders, Shadows, Buttons, Advanced, seperti yang sudah jadi pada blog ini.

6.  Setelah klik pada tab code seperti pada gambar  point keempat disitu terdapat beberapa jenis code script misalnya :  HTML With Javascript/CSS, HTML Link, HTML Only dll, pilih HTML With Javascript/CSS.

7.   Copy kode tersebut kemudian selanjutnya paste ke halaman website.


8.   Masuk ke halaman dashbor blogger anda.

9.  Buat halaman baru, anda bisa membuat halaman posting baru dan apabila anda menggunakan menu tab bawaan blogger klik Pages/ Laman > Klik New Page/ Laman Baru > Blank Page/ Laman Kosong > beri nama judul contoh : Contact Me.

10.  Pilih mode HTML bukan Compose lalu paste Script kedalamnya. Terakhir…

11.  Klik Publikasikan

12.  Selesai dan lihat hasilnya.

Selamat Mencoba.
Salam...

Posted by : Kraeng Francisco | Tuturial Blog | Tips and Trik Komputer | Tips and Trik Internet | SEO

Artikel Cara Mendaftar Dan Memasang Contact Form / Formulir Kontak Pada Blog diposting oleh Kraeng Francisco pada December 20, 2012. Terima kasih atas kunjungannya. Kritik dan saran dapat disampaikan via kotak komentar.. Jika diperlukan Artikel ini bisa disebarluaskan melalui blog sobat, dan atau mohon sebutkan sumbernya dengan tautan link aktif ke postingan ini atau letekkan link dibawah ini sebagai sumbernya. Terima Kasih. Salam...


Artikel Terkait

10 comments:

  1. akhirnya di posting juga . . izin nyimak gan :D

    ReplyDelete
  2. terimakasih sob infonya,nanti pulang kerja aq coba buat.aq juga belum pasang contac me....:)

    ReplyDelete
    Replies
    1. +Reo Adam sama-sama sob. silahkan semoga bermanfaat.

      Terima Kasih kunjungannya sob. Salam...

      Delete
  3. wah mantap sob,
    aku juga pake ini.hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ok, sob dan terima kasih atas komentarnya.

      Salam

      Delete
  4. jadi ragu mau pasang form email gan... mikir2 7 kali apa ada yang mau email saya, hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. pasti sob suatu saat ada yang membutuhkannya sehingga saya pikir tidak ada salahnya jika sobat ingin memasangnya...

      Delete
  5. terimakasi mas atas infonya, best regards

    ReplyDelete